BIMTEK PEMBUATAN VIDEO PEMBELAJARAN SMAN 4 KOTA SERANG SESI 1


Adiwiyata merupakan salah satu penghargaan lingkungan hidup yang diberikan oleh Kementerian Lingkungan Hidup. SMAN 4 Kota Serang merupakan salah satu sekolah yang telah menerima penghargaan tersebut, dari tingkat kota sampai tingkat nasional. Penerima penghargaan Adiwiyata adalah sekolah-sekolah di Indonesia yang dinilai berbudaya lingkungan. Tujuan pemberian penghargaan Adiwiyata adalah untuk mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan. 

Tidak hanya berkomitmen dalam hal lingkungan hidup, guru-guru SMAN 4 Kota Serang pun memiliki semangat tinggi untuk terus belajar meningkatkan kemampuan yang dimiliki, khususnya dalam hal teknologi. Tepat hari ini (Senin, 16 November 2020) telah diadakan kegiatan Bimbingan  Teknis Pengelolaan Media Pembelajaran Jarak jauh yang diselenggarakan mulai tanggal 16 November selama 4 hari berturut-turut, kemudian dilanjutkan penugasan yang akan dipresentasikan oleh masing-masing guru.


Bimtek sesi 1 dengan tema Pembuatan Video Pembelajaran Dalam Aplikasi Google Classroom disampaikan oleh salah satu Sahabat Rumah Belajar Provinsi Banten Heryanah, M.Pd yang merupakan guru IPA SMPN 3 Cikeusal Kabupaten Serang. Untuk membuat video pembelajaran diperlukan aplikasi edit video misalnya menggunakan Kinemaster. Sebelum bapak/ibu guru mempraktikan secara langsung, terlebih dahulu dipaparkan teori-teori singkat terkait pembuatan video pembelajaran. 




Setelah mendengarkan pemaparan dari narasumber, dilanjutkan kegiatan praktik langsung secara berkelompok. Bapak/Ibu guru mencoba melakukan perekaman menggunakan alat dan bahan yang telah disediakan. 









Semoga hasil dari kegiatan bimtek pembuatan video pembelajaran ini dapat diaplikasikan dalam proses pembelajaran daring yang masih akan terus berlangsung di masa pandemi covid 19 ini. Video yang telah bapak/ibu guru selesaikan dapat di upload kedalam aplikasi Google Classroom sebagai bahan pembelajaran kepada peserta didik.




Sahabat Rumah Belajar 2020 Provinsi Banten
Heryanah, M.Pd







0 Komentar