INFORMASI PEMBATIK LEVEL 1


Hai Sahabat rumah belajar, penasaran ya dengan pelatihan berbasis TIK atau biasa disingkat pembaTIK.
Kegiatan pembaTIK dilaksakanan melalui 4 level, masing-masing level memiliki tantangan yang berbeda, semakin tinggi levelnya maka tingkat kesulitannya pun semakin meningkat.

Kegiatan Pelatihan Pembatik Level 1 dengan tema literasi dilaksanakan sekitar 10 hari. Setiap peserta hanya mengunduh modul yang telah tersedia dan mengerjakan setiap kuis-kuis yang ada di akun simpatik.
Terdapat 4 modul pada level 1, antara lain:
1. Pengenalan Perangkat TIK Dasar
2. Internet Sehat, Bijak dan Aman
3. Internet untuk Pembelajaran
4. Aplikasi Pembelajaran Terbuka

Jika telah mengikuti ujian akhir level 1, sahabat tunggu beberapa hari sampai keluar hasilnya. Apakah sahabat lulus atau tidak. Jika sahabat dinyatakan lulus, maka sahabat boleh melaju ke level berikutnya. 

Selamat mengikuti pelatihan pembatik ya....

Semoga Sukses...

0 Komentar